Panyabungan (HayuaraNet) – Tim Nasional Indonesia berhasil menyegel kemenangan 3-0 atas tuan rumah di My Dinh Stadium, Hanoi, Vietnam, Selasa (26/03). Gol dicetak Jay Idzes, Ragnar Oratmangoen, dan Ramadhan Sananta.
Dengan hasil ini, tim Garuda selangkah lagi akan lolos ke putaran atau Ronde 3 kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Asnawi dan kawan-kawan hanya perlu memenangkan satu dari dua laga terakhir melawan Iraq atau Filipina.
Di Ronde 3, 18 tim yang berasal dari juara dan peringkat ke-2 grup pada Ronde 2 akan dibagi dalam tiga grup dengan sistem kompetisi penuh. Dua tim paling atas klasemen akan lolos ke Piala Dunia 2026.
Sementara peringkat ke-3 dan ke-4 pada Ronde 3 akan dibagi menjadi dua grup, masing-masing tiga tim. Laga dimainkan di tempat netral, hanya sekali berhadapan. Juara grup lolos ke Piala Dunia 2026.
Peluang peringkat kedua untuk lolos masih terbuka lewat kualifikasi Ronde 5. Pada fase ini, runner-up grup ronde keempat akan saling berhadapan pada dua leg. Tim yang menang lolos ke Piala Dunia 2026. Tim yang kalah akan bermain di play-off inter-confederation.
Indonesia vs Vietnam
Kualifikasi putaran kedua Piala Dunia berlangsung pekan ini. Vietnam gantian menjamu Indonesia di My Dinh Stadium. Tim Garuda tampil dengan dua debutan yang baru menyelesaikan proses naturalisasi, Tom Haye dan Ragnar Oratmangoen.
Kehadiran keduanya mampu memberikan dampak positif kepada tim. Tom menjadi penyumbang asis atas gol pertama yang dicetak Jay Idzes. Sementara Oratmangoen berhasil menggandakan keunggulan lewat tendangan kaki kiri di menit 23. Sananta melengkapi kemenangan dengan golnya di masa injury time babak kedua. (RSL)