Panyabungan (HayuaraNet) – Rangkaian perayaan hari ulang tahun (HUT) Kabupaten Mandailing Natal (Madina) kembali masuk catatan Museum Rekor Indonesia (MURI). Tahun ini kegiatan makan ikan bersama masuk catatan rekor setelah 44.617 siswa dari 247 sekolah secara serentak makan ikan bersama.
Kegiatan makan ikan bersama ini dipusatkan di pelataran Masjid Agung Nur Alan Nur Aek Godang, Desa Parbangunan, Kecamatan Panyabungan, Madina, Sumut, Jumat (10/3). Sementara itu, sebagian peserta lainnya mengikuti dari masing-masing sekolah.
Sebelumnya, pada HUT ke-18 Bumi Gordang Sambilan ada kegiatan minum kopi bersama dengan menggunakan cangkir yang terbuat dari batok kelapa. Saat itu sebanyak 3.518 orang berperan aktif. Kegiatan itu pun masuk rekor MURI.
Humas MURI Lutfi Syah Pradana menerangkan, kegiatan makan ikan terbanyak oleh siswa secara serentak di Madina baru pertama kali terjadi. Dia secara khusus mengapresiasi kegiatan tersebut.
“Satu langkah yang luar biasa demi mengurangi angka stunting yang ada di Madina,” katanya.
Senada dengan itu, Wakil Bupati Atika Azmi Utammi menerangkan, tujuan kegiatan ini sebagai langkah dalam perbaikan gizi dan penurunan angka stunting di Madina.
“Angka stunting di Madina sudah mengalami penurunan dari 47,7 menjadi 34,2 persen,” jelas perempuan yang berhasil memecahkan dua rekor MURI ini.
Lebih lanjut, Atika mengajak masyarakat untuk berprilaku hidup sehat, terutama para orang tua agara memperhatikan gizi anak demi menghindari tengkes (stunting).
Atika menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah turut serta menyukseskan acara ini. Dia menyebutkan, giat ini awalnya bukan untuk memecahkan rekor MURI, tapi semata untuk mendekatkan anak dengan makanan bergizi. “Sehingga anak-anak kembali giat makan ikan,” tutupnya. (RSL)