Panyabungan (HayuaraNet) – Ratusan anggota Angkatan Muda Partai Golkar (AMPG) se-Kecamatan Panyabungan Timur menyambut kedatangan fungsionaris DPP Golkar Fitri Krisnawati Tanjung di Desa Sirangkap, Kecamatan Panyabungan Timur, Madina, Sumut, Minggu (16/4).
Putri sulung Akbar Tanjung tersebut mengunjungi Desa Sirangkap sebagai bagian dari program Partai Golkar berupa Safari Ramadan sebagaimana perintah Ketua Umum Airlangga Hartarto pada acara Silaturahmi Fungsionaris dengan Ketua Umum Partai Golkar menjelang bulan puasa tahun 2023 ini.
Dalam kunjungan itu, Fitri Tanjung memberikan bantuan sembako kepada masyarakat dan menyerahkan santunan untuk anak yatim.
“Alhamdulillah, dalam bulan suci ini diberikan kesempatan mengunjungi Desa Sirangkap dan berbagi dengan saudara-saudara kita di sini,” kata Fitri.
Ketua Yayasan Matauli ini menerangkan, kedatangannya bersama suami ke Panyabungan Timur bukan semata agenda partai, tapi juga bagian dari kewajiban sesama manusia.
Sementara itu Ketua AMPG Madina Sobir Lubis mengaku bangga bisa menyambut kehadiran perempuan yang consern di bidang pendidikan tersebut.
“Sebuah kebanggaan bagi kami, AMPG Madina, bisa mendampingi Kak Fitri dalam pelaksanaan Safari Ramadan di Panyabungan Timur,” katanya.
Sobir menambahkan, AMPG sebagai organisasi sayap partai punya komitmen memenangkan partai seperti keinginan Ketua DPP Airlangga dan Ketua DPD Golkar Sumut Musa Rajekshah.
“Apalagi sebelumnya sudah terbangun komunikasi yang baik dengan Kak Fitri. Tentu, kami juga harus menjadi bagian dari upaya pemenangan partai pada pemilu mendatang,” sebutnya.
Kegiatan ini turut didampingi Abuya H. Musaddad Lubis yang sekaligus menyampaikan tausiah. Selain itu terlihat hadir salah satu kader senior Golkar Madina Erwin Azhari Hasibuan. (RSL)