Jakarta (HayuaraNet) – Badan Kepegawaian Negara (BKN) menunda pengumuman hasil seleksi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK). Penundaan ini disampaikan melalui akun instagram resmi BKN, @bkngoidofficial.
Penundaan dilakukan karena setelah tahapan seleksi ASN PPPK 2022 untuk formasi pelamar prioritas 1 (P1), prioritas 2 (P2), prioritas 3 (P3), dan Pelamar Umum selesai, masih ditemukan formasi yang kosong dan kuota yang belum terserap.
Untuk mengisi kekosongan itu, Kemdikbudristek melalui Plt Dirjen GTK Nunuk Suryani mengatakan, pihaknya masih berjuang agar terpenuhi sehingga ASN PPPK yang direkrut menjadi lebih banyak jumlahnya.
“Saya harap hal ini (penundaan-red) dapat dipahami karena kami ingin jumlah ASN PPPK yang diterima lebih banyak,” kata Nunuk, melalui siaran pers, Jumat (3/2).
Sesuai jadwa awal yang dikeluarkan BKN, pengumuman hasil seleksi PPPK 2022 seharusnya dilakukan Kamis (2/2). Namun, para peserta belum bisa mengakses hasilnya hingga hari ini.
Sampai berita ini ditayangkan belum ada jadwal pengumuman resmi disampaikan pihak BKN. Bahkan ketika peserta membuka pranala pengumuman, yang muncul hanya tulisan penundaan hingga waktu yang belum ditentukan.
“Pengumuan hasil seleksi PPPK Guru TA 2022 ditunda sampai dengan pemberitahuan lebih lanjut,” tulis BKN dikutip dari akun Instagram resmi @bkngoidofficial. (RSL)