Panyabungan (HayuaraNet) – Halalbihalal DPC APDESI (Asosiasi Pemerintah Desa Seluruh Indonesia) Kabupaten Mandailing Natal (Madina) adalah momentum untuk membesarkan organisasi dan menguatkanya sebagai wadah penyambung aspirasi kepala desa dengan pemerintah.
Demikian disampaikan Miswaruddin, SE, usai acara yang berlangsung di kantin Hotel Madina Sejahtera, Kelurahan Dalan Lidang, Kecamatan Panyabungan, Madina, Sumut. “Ini untuk mempererat silaturahmi dan diskusi upaya-upaya membesarkan organisasi,” katanya, Kamis (25/04).
Kepala Desa Hutabaringin, Kecamatan Panyabungan Barat ini menerangkan, para kepala desa menghadapi beragam permasalahan dan dilema dalam menjalankan tugasnya sehingga diperlukan wadah untuk bertukar pikiran maupun penyampaian aspirasi. “Organisasi ini harus bisa menjadi wadah untuk mengakomodasi aspiras anggota yang hendak disampaikan kepada pemerintah atau pihak lain,” ujarnya.
Dia menjelaskan, banyak program penganggaran dana desa yang dipandang belum sesuai dengan kebutuhan masyarakat. Terlebih, wilayah Madina yang cukup luas dengan demografi yang berbeda. “Tentu karakter masyarakat dan geografisnya juga berbeda. Ini salah satu yang menjadi perhatian bersama,” tuturnya.
Miswaru mengungkapkan, banyak masukan dari anggota agar program yang tidak sesuai dengan kebutuhan masyarakat tidak dipaksakan. “Jangan pula kami dibenturkan dengan pihak tertentu sehingga program itu terpaksa dijalankan meskipun tidak sesuai kebutuhan. Akhirnya, anggaran itu sia-sia,” ungkapnya.
Di sisi lain dia berharap anggota APDESI benar-benar memahami tujuan organisasi sehingga tidak terjadi benturan atau gesekan di internal. “Harapannya kami dan kawan-kawan bisa solid dan bersama-sama berjuang untuk kemajuan desa di Madina,” tutupnya.
Acara halalbihalal ini mengusung tema Silaturahmi untuk Memperkokoh Persatuan Sesama Pejuang Desa dan dihadiri sejumlah pengurus seperti Sekretaris Zul Ham Riyadi dan Bendahara Ali Atas. (RSL)