Panyabungan (HayuaraNet) – Anggota PKK Kecamatan Tambangan, Kabupaten Mandailing Natal (Madina), Sumut, harus bisa memberi kontribusi terhadap pembangunan keluarga, ekonomi, sosial budaya, dan masyarakat secara umum.
Hal itu disampaikan oleh Ketua TP PKK Kecamatan Tambangan Ny. Sangkot Maidah Muslih Lubis saat melantik 20 anggota PKK di aula kantor camat setempat, Kelurahan Laru, Rabu (26/7).
“Ada 20 orang yang dilantik untuk menjadi ketua TP PKK di 19 desa dan satu kelurahan,” katanya usai pelantikan.
Maidah berharap, anggota yang dilantik peka dengan kondisi masyarakat dan menjadi mendorong perkembangan ekonomi kreatif di wilayah Kecamatan Tambangan.
“Selamat dan sukses kepada anggota yang telah dilantik. Berikan kontribusi bagi masyarakat di sini,” ujarnya.
Sementara Camat Tambangan Muslih Lubis menerangkan, pelantikan tersebut merupakan bagian dari mengedepankan kaum perempuan dalam aktivitas masyarakat dalam membina keluarga yang sejahtera.
Muslih berharap, anggota TP PKK yang dilantik bisa bersinergi dengan masyarakat di desa masing-masing, termasuk mengajak aktif posyandu dan posbindu.
Muslih mengatakan, anggota PKK yang baru dilantik harus aktif mencari dan membagikan informasi kepada warga, termasuk berpartisipasi mendorong masyarakat agar mengikuti pelaksanaan pengobatan gratis pada 3 Agustus 2023 mendatang di Puskesmas Lembah Sorik Merapi.
“Serta sunat massal dan pengobatan bibir sumbing,” tambahnya.
Kegiatan tersebut turut dimeriahkan dengan lantunan syair-syair islami yang dibawakan Aljabbar, grup nasyid asal Kecamatan Panyabungan.
Acara pelantikan ini turut dihadiri Ny. Asmawati Alamulhaq Daulay mewakili Ketua TP PKK Madina Eli Maharani Jafar Sukhairi Nasution, Forkopicam Kecamatan Tambangan , dan puluhan tamu undangan. (RSL)