Aek Sipolu-polu dan Aek Bondar Baru di Desa Darussalam Sering Meluap Saat Hujan

Panyabungan (HayuaraNet) – Aek Sipolu-polu dan Aek Bondar Baru yang melintasi permukiman warga di Desa Darussalam, Kecamatan Panyabungan, Kabupaten Mandailing Natal (Madina), Sumut, sering meluap, terlebih pada saat hujan deras. Akibatnya, beberapa rumah warga di sekitar dua anak sungai itu terendam.

Seperti hari ini, Selasa (16/04), hujan deras yang mengguyur wilayah Panyabungan sejak siang sampi menyebabkan rumah-rumah warga di sekitar dua anak sungai itu tergenang. Hal itu pun dibenarkan Kepala Desa Darussalam Bastomi. “Iya, ini sudah tergenang beberapa rumah warga,” katanya.

Meskipun tak sampai merusak atau mengharuskan warga mengungsi, jelas Bastomi, luapan air cukup mengganggu. “Tapi, jangan sampai meluap dan membanjiri perumahan warga dulu baru dicari solusi,” katanya.

Bastomi menambahkan, berdasarkan pengamatan dan penelusurannya luapan Aek Sipolu-polu dan Aek Bondar Baru terjadi karena ada penyempitan parit dan dek yang terlalu rendah. “Deknya terlalu rendah sehingga tak bisa menampung air hujan,” tuturnya.

Sebagai langkah awal, Bastomi mengaku telah menyampaikan hal tersebut kepada dinas terkait dan kabarnya besok akan dilakukan peninjauan. “Tadi ada kabid di Dinas Perkim yang mengatakan besok akan ditinjau,” ujarnya.

Dia berharap, pemerintah daerah melalu dinas terkait segera melakukan perbaikan saluran air pada kedua anak sungai itu sehingga kejadian serupa tidak terjadi di kemudian hari. “Kalau genangan ini terus dibiarkan tentu akan banyak dampaknya, jalan aspal ini pun nanti bisa cepat rusak,” tutupnya. (RSL)

Mungkin Anda Menyukai